Sabtu, 24 Desember 2016

Tips Merawat Jaket Kulit Coklat Tua

Sebagai salah satu jenis pakaian yang istimewa, jaket kulit coklat tua memang membutuhkan perlakuan khusus. Salah satunya adalah dengan tidak mencuci layaknya pakaian pada umumnya.

Warna jaket kulit coklat tua adalah warna favorite. Warna ini banyak disukai karena netral dan mudah untuk dipadukan dengan pakaian jenis apapun. Trend kulit asli semakin semarak saat ini. Banyaknya produk berbahan kulit seperti sepatu, dompet, topi, pakaian, tas dan juga jaket menambah kesan mewah dan elegan pada setiap penampilan Anda. Mengenakan jaket berbahan kulit pun akan menambah rasa percaya diri Anda untuk menjadi lebih baik.

Hanya saja Anda harus hati-hati dalam memperlakukan jaket istimewa tersebut. Jika salah maka jaket akan pecah setelah sebelumnya menjadi kaku terlebih dahulu. Jika sudah dalam keadaan seperti itu maka jaket tentu saja tidak bisa digunakan kembali. Berikut beberapa tips mudah yang bisa Anda lakukan:
·         Pilih hanger dari bahan kayu berkualitas untuk menggantung jaket kulit Anda. Tujuannya adalah agar bagian bahu jaket tidak terlipat dan jaket bisa tetap dalam kondisi yang baik.
·         Jangan pernah lipat jaket Anda layaknya kemeja atau pakaian biasa. Hal ini jika dilakukan akan menyebabkan garisan lipatan yang tidak bisa kembali seperti semula.
·         Gunakan cream atau cairan khusus pembersih kulit. Jangan gunakan sembarang cairan karena bisa merusak warna dan tekstur kulit.


Kemudian yang terakhir adalah jangan pernah mencuci jaket kulit coklat tua Anda. Jika kotor atau terkena air maka cukup diangin-anginkan saja hingga kering.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar